1. Picu Kanker Usus Besar
Salah
satu penyebab terjadinya kanker usus besar (kanker kolon) adalah akibat pola
makan yang salah. Ternyata sering mengkonsumsi gorengan dan juga daging merah
bisa memicu terjadinya kanker usus besar. Dr. Aru menuturkan dalam membuat
gorengan biasanya menggunakan minyak yang sudah dipakai berulang-ulang sehingga
mengandung racun dan juga radikal bebas. Selain itu, minyak sendiri juga bisa memacu terbentuknya
asam ampedu di dalam usus, asam empedu ini bisa mengiritasi usus.
2. Picu Tukak Lambung (Ulcer)
Tukak
lambung yang terjadi disekitar bagian dalam lambung atas usus yang menyebabkan
rasa nyeri pada sistem merupakan luka pencernaan. Penyakit ini disebabkan
bakteri yang disebut Pylori. Gorengan menyebabkan keasaman dan ulkus di perut
anda. Jadi, menghindari konsumsi makanan yang diperoleh dengan menggunakan
minyak goreng akan mengurangi masalah pencernaan anda.
3. Bahaya Gorengan di Campur Dengan Plastik
Banyak
oknum-oknum tidak bertanggungjawab melakukan kecurangan dengan menggunakan
plastik yang dimasukan pada minyak panas yang digunakan untuk menggoreng
makanan agar gorengan terlihat lebih menarik dan lebih tahan lama. Desas-desus
soal adanya jajanan gorengan berplastik mulai banyak diketahui oleh orang dari
sejak lama. Temuan lapangan membuktikan jajanan gorengan berplastik ternyata
bukan sekedar desas-desus. Tak sedikit penjual gorengan yang menjual pisang,
singkong, tempe ataupun bakwan tidak saja dengan minyak goreng, tapi juga
kantung plastik, sedotan atau bahkan dirijen plastik. Bahan-bahan plastik ini
digoreng terlebih dahulu dengan minyak panas hingga meleleh, baru kemudian
produk gorengan dimasukkan. Hasilnya… gorengan menjadi renyah, lebih lama dan
sangat gurih. Pedagang yang menggoreng dengan resep ini mengaku mendapat
konsumen lebih banyak sejak menerapkan teknik ini.
4. Bahaya Kertas Bekas Pembungkus Makanan
Kertas
bekas seperti koran, majalah atau kertas yang sudah tercampur tinta sangat
berbahaya bagi tubuh manusia karena di dalam tinta terdapat timbal yang
bersifat racun. Bila terkena panas atau minyak gorengan, tinta dapat larut
dalam makanan.
5. Bahaya Kantong Plastik Kresek Hitam
Pembungkus Gorengan
Kantong
plastik kresek hitam adalah hasil dari daur ulang plastik-plastik bekas. Selain
karena tidak hygienis (kita tidak pernah tahu sebelumnya plastik-plastik bekas
itu digunakan untuk membungkus apa), kantong plastik kresek hitam bila
digunakan untuk mewadahi langsung makanan akan melepaskan bahan-bahan berbahaya
kedalam makanan, yang akhirnya dapat menimbulkan kanker dan kegagalan ginjal.
Nah,
berarti bukan pada bahan bakunya yang membuat tidak sehat, tapi disebabkan pada
prosesnya, caranya, bahan menggorengnya seperti minyak, pembungkusnya dan ulah
penjual itu sendiri yang tidak bertanggungjawab dengan menambahkan plastik
untuk menggoreng gorengan. Lalu apa saja efek yang ditimbulkan jika kita
terlalu banyak dan sering mengkonsumsi gorengan?
terimakasih banyak, sangat menarik sekali.
BalasHapus